Manado, KabarKawanua – Hari ini, selasa 17 Agustus 2021, seluruh warga negara dari Sabang sampai Merauke, merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-76.
Seperti halnya yang dilakukan warga Perum Pandu Lestari, dimana terlihat dari anak-anak hingga orang dewasa, berbaur dalam berbagai lomba dengan kegembiraan demi memperingati HUT RI kali ini.
Ketua Panitia Peringatan HUT RI ke-76, Alfira Firdausi Paulina, menjelaskan bahwa terselenggaranya kegiatan ini, adalah berkat partisipasi dan kerjasama dari seluruh warga Perumahan.
“Seluruh warga Perum Pandu Lestari, turut berpartisipasi atas terselenggaranya Gebyar HUT RI ke-76 ini, baik itu berupa donatur ataupun mengikuti berbagai lomba yang diadakan,” tuturnya.
Ditambahkan Alfira, dari sumbangan serta donasi warga, panitia berhasil mengumpulkan dana sebesar 1.550.000 rupiah, dan digunakan untuk membeli hadiah, bagi para peserta lomba.
“Total dana yang terkumpul senilai Rp. 1.550.000, dan semuanya digunakan untuk membeli hadiah atau material yang digunakan dalam perlombaan, seperti benang katun, kerupuk, plastik es, dan sebagainya,” Jelasnya menambahkan.
Adapun beberapa kegiatan yang diperlombakan, dalam gebyar HUT RI kali ini, makan kerupuk, paku dalam botol, balap karung, estafet tepung, motor lambat, bola kaki dangdut, pukul plastik air, baca teks proklamasi, menyanyi lagu nasional juga jawab pertanyaan.(AnQ)