Manado, KabaraKawanua – Lembaga DPRD Kota Manado saat ini tengah memasuki masa Reses I di tahun 2022, yang merupakan agenda penting para wakil rakyat untuk turun bertatap muka dengan masyarakat di masing-masing daerah pemilihannya.
Ketua DPRD Kota Manado, Aaltje Dondokambey menggelar Reses I di tiga lokasi yakni Kelurahan Paal Dua, Tikala Baru dan Taas, yang diawali pada Sabtu (26/3).
Sebagaimana penjelasan Dondokambey bahwa, dilaksanakannya Reses ini bertujuan untuk menjaring aspirasi masyarakat di seluruh wilayah Kota Manado, yang dilakukan oleh para Legislator.
“Selain bertemu, anggota dewan juga akan menerima aspirasi berupa masukan, soal kebutuhan masyarakat di tempat tinggalnya. Apakah itu berkaitan dengan infrastruktur, sosial, pendidikan dan lainnya,” kata Dondokambey.
Sementara Wakil Ketua Noortje Henny Van Bone menggelar Reses di Kelurahan Malalayang. Berbagai aspirasi yang dikemukakan warga yang hadir, Selasa (29/3/2021).
“Dalam reses itu, saya ditemani oleh pejabat dari dinas sosial Manado, PUPR dan para ketua lingkungan, yang sekaligus juga menjawab berbagai pertanyaan dan permintaan masyarakat, kami menerima aspirasi yang rata-rata berisikan permintaan untuk memasang mata lampu, sumur bor dan drainase,” ungkap Noorje.
Wakil Ketua DPRD Kota Manado Adrey Laikun mengawali resesnya di tahun 2022 dengan menyerap aspirasi masyarakat di Kelurahan Bunaken, Kecamatan Bunaken Kepulauan, Jumat (26/3/).
“Seluruh aspirasi yang diterima setiap anggota dewan, akan disampaikan kepada pemerintah Kota Manado untuk mendapatkan perhatian Walikota dan Wakil Walikota serta jajarannya,” tandasnya.
(Liputan Khusus/Fangky)