Berita Utama Minut

Pencaker Ayo Merapat! Ada Banyak Lowongan Kerja di Job Fair Pemkab Minut

KabarKawanua.com, MINUT – Usai sukses menggelar Pekan Rakyat Minut, Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara yang di pimpin Bupati Joune Ganda SE dan Wakil Bupati Kevin W Lotulung, kembali menggelar Job Fair 2022.

Setelah turunya pandemi yang melanda selama 2 tahun, Job Fair atau Pameran Bursa Kerja yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara melalui Dinas Tenaga Kerja (Disnaker), merupakan pertama kalinya di Sulawesi Utara (Sulut).

Bupati Kabupaten Minahasa Utara Joune Ganda SE mengungkapkan, tentunya dengan adanya pameran setelah pandemi ini, menjadi kesempatan dan harapan besar bagi masyarakat Minahasa Utara. Karena, di pameran bursa kerja ada banyak lowongan pekerjaan yang dibuka baik didalam maupun diluar negeri.

“Untuk masyarakat yang pencari pekerjaan (Pencaker), bisa bergabung dalam job fair yang pertama kali digelar di Sulawesi Utara setelah 2 tahun berhenti karena pandemi Covid-19. Dam kali ini dilaksanakan di Kabupaten Minahasa Utara,” ungkap Bupati. Rabu 22 Juni 2022.

Bupati Joune Ganda menambahkan, Job Fair atau Pameran Bursa Kerja 2022 yang di gelar di Kabupaten Minahasa Utara 100 persen gratis, dan tidak dipungut biaya.

“Para peserta yang mengikuti kegiatan ini, diharapkan tetap menerapkan protokol kesehatan selama di lokasi kegiatan,” tukasnya.

Terpisah Kadisnaker Minut Edwin Umboh menambahkan, kegiatan Job Fair 2022 akan dilaksanakan pada, Rabu-Kamis, 29-30 Juni 2022 di Sutanraja Hotel, Kecamatan Kalawat, dimulai pukul 09.00 – 17.00 Wita.(fandy)

Advertisement