Berita Utama Minut

Wakili Bupati, Sekda Novly Resmikan Gedung NICU RSUD Maria Walanda Maramis

Kabarkawanua, MINUT– Bupati Kabupaten Minahasa Utara (Minut) Joune J.E Ganda SE, MAP, M.M, M.SI, yang diwakili Sekda Minut Ir Novly Wowiling M.Si, meresmikan Gedung NEONATAL INTENSIVE CARE UNIT (NICU) RSUD Maria Walanda Maramis (MWM) Jumat (17/2/23).

Sekda Novly Wowiling yang mewakili Bupati dalam sambutannya mengatakan, angka resiko kematian bayi di Minahasa Utara cukup tinggi. Dia berharap dengan diresmikannya gedung NICU ini, tentunya pelayanan yang maksimal dapat diberikan, terlebih dengan ketersediaan peralatan yang luar biasa dan dokter spesialis terbaik, diharapkan angka kematian bayi dapat berkurang.

“Atas nama bapak Bupati menyampaikan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada Direktur dan jajaran RSUD Maria Walanda Maramis, semoga ini dapat memacu kinerja pelayanan kepada masyarakat, secara khusus tentu kepada bayi yang mengalami krisis,” kata Sekda.

Sementara Direktur RSUD Maria Walanda Maramis Dr dr Joice Katuuk M.Kes mengatakan, Gedung NICU ini dibangun dengan anggaran DAK sebesar kurang lebih 37 Miliar Rupiah, dengan ketersediaan peralatan 3 buah Incubator, 4 buah Infant Warmer, 2 buah Ventilator Intubasi level 3, 5 buah CPAP level 2, dengan total tenaga kesehatan 4 dokter spesialis anak dan 11 tenaga perawat.

“Sejak 1 September 2021 sudah tersedia ruang NICU di gedung sebelah, dan Puji Tuhan saat ini sudah tersedia gedung NICU yang baru untuk meningkatkan pelayanan dengan tujuan untuk menurunkan angka kesakitan maupun kematian bayi di Minahasa Utara,” pungkasnya.(fan)

Advertisement